Perbedaan Etika dan Etiket


Etika dan etiket, yak... kata-kata tersebut memang sudah tidak asing lagi di telinga kita.
Namun tahukah anda, bahwa etika dan etiket memiliki perbedaan yang besar baik ditinjau dari berbagai segi.
Berikut ini akan penulis tampilkan beberapa perbedaan etika dan etiket, oke cekidot...


  1. Yang pertama yaitu etiket berkaitan tentang tata cara bagaimana suatu perbuatan itu dilakukan oleh manusia, sedangkan etika berbicara tentang tata cara melakukan sesuatu sekaligus memberikan batasan norma atau aturan, bagaimana perbuatan tersebut harus dilakukan.
    Contohnya : Ketika kita sedang makan, kita diharuskan makan dengan tangan bukan dengan kaki, nah... hal tersebut berkaitan dengan etiket. Sedangkan apabila kita sedang makan, kita harus memperhatikan kondisi dan situasi sekitar, misal : tidak boleh makan saat sedang belajar di kelas.
    Hal tersebut erat kaitannya dengan etika.
  2. Lalu etiket berlaku apabila kita sedang bersama orang lain, sedangkan etika berlaku apabila kita sedang sendiri.
    Contohnya : Apabila kita sedang di rumah, lalu kita tidak berpakaian sepantasnya dan ada teman kita berkunjung, itu melanggar etiket. Nah, apabila kita sedang sendiri itu melanggar etika.
  3. Kemudian, etiket bersifat relatif, sedangkan etika bersifat absolut
    Contohnya : Berkata-kata keras itu tidak apa-apa di lingkungan orang-orang Medan, namun melanggar etiket di lingkungan orang-orang jawa. Sedangkan korupsi adalah mutlak pelanggaran etika baik di Medan, maupun di Jawa.
  4. Dan yang terakhir, etika memandang seseorang dari sudut pandang batiniah, sedangkan etiket memandang seseorang dari sudut pandang lahiriah (yang terlihat)
    Contohnya : Koruptor-koruptor yang merajalela di Indonesia ini terlihat ramah, sopan, dan rapi.
    Hal tersebut menandakan bahwa mereka mempunyai etiket yang baik. Namun apabila dilihat dari segi etika, mereka sama sekali tidak beretika karena memakan sesuatu yang bukan haknya.
Nah itulah tadi beberapa perbedaan antara etika dan etiket, semoga informasi tadi dapat menambah pengetahuan bagi kita semua.








0 komentar:

 

Techno Blog © 2012 Design by Game Master | Sponsored by Blog Ilmu Pengetahuan| Terima kasih sudah berkunjung.